Tips Memilih Jasa Domain Hosting Supaya Tidak Tertipu

CB Blogger | September 19, 2018

Tips Memilih Jasa Domain Hosting Supaya Tidak Tertipu.

Di posting sebelumnya kita sudah mengulas pengertian dan cara membeli domain. Kali ini akan dibahas tips memilih jasa hosting IDwebhost yang memberikan pemahaman kepada Anda supaya bisa memilih jasa hosting yang tepat dan tidak tipu-tipu.


Dengan memilih jasa hosting domain yang tepat, maka anda akan bisa mendapatkan layanan yang tepat dan memuaskan. Inilah yang nantinya akan mendatangkan keuntungan bagi para pemilik website. Anda akan bisa memperoleh situs yang anda inginkan dalam hitungan detik. 

Selain itu, proses pembuatan dan juga prosedur yang dilakukan tidak ribet. Dengan memanfaatkan jasa hosting yang berkualitas, sudah pasti banyak manfaat yang akan bisa anda rasakan dengan mudah. 

Ada banyak alasan kenapa anda harus memilih jasa hosting domain yang tepat.

Kenapa Anda Harus Memilih Jasa Hosting Domain Yang Tepat? 

idwebhost


Sebelum melangkah ke penjelasan tips memilih jasa hosting, alangkah baiknya anda memahami kenapa memilih jasa hosting domain yang terpercaya itu sangat penting.

Di era milenials ini ada banyak pilihan jasa domain yang tersedia di internet, mulai dari platform lokal maupun mancanegara. Tentu saja semua pilihan ada di tangan anda mana jasa domain yang sesuai kebutuhan.

Akan tetapi, banyaknya jasa tersebut justru harus membuat anda sangat selektif. Pasalnya, beberapa dari mereka ada yang memanfaatkan kelengahan dari customer untuk mengeruk keuntungan pribadi.

Apa saja alasan yang mendasari seseorang harus menggunakan jasa hosting domain yang tepat? 
  1. Dengan memakai jasa hosting yang bisa diandalkan, sudah pasti banyak manfaat yang nanti akan bisa anda rasakan dengan mudah. Anda akan bisa mendapatkan akses menuju fitur hosting yang fast respond dan tidak ribet.
  2. Pilihan jasa domain terbaik juga memberikan kepada anda pelayanan yang cepat 24 jam. Jadi apabila ada masalah, anda akan bisa langsung menemukan solusinya. Pasalnya, para pakar jasa domain yang ahli akan benar-benar bisa selalu stay tune melayani anda kapan saja anda mau.
  3. Kesalahan dalam memilih jasa domain yang terpercaya hanya akan mendatangkan masalah bagi anda. Alih-alih mendapatkan jasa web yang memuaskan, anda terkadang harus menyelesaikan bug dan banyak masalah timbul dari web itu seorang diri.

Tips Memilih Jasa Hosting Yang Terpercaya

idwebhost


Tips memilih jasa hosting yang paling utama sebetulnya jangan terburu-buru pada saat memilih layanan yang anda inginkan. Di sini Anda harus benar-benar memahami pilihan jasa yang tersedia di internet tersebut.

Lalu memilih pilihan yang bisa diandalkan didalamnya. Pasalnya, anda sendiri pasti ingin membuat web tersebut untuk keperluan jangka panjang. Karena itulah dibutuhkan layanan hosting yang sanggup memberikan anda semua keperluan anda dalam dunia IT.

Tidak hanya itu saja, anda pun juga harus bisa bekerja dengan mudah dan cepat setelah menggunakan layanan ini. Berikut adalah penerapan tips memilih jasa hosting yang bisa anda lakukan.

Perorangan VS Perusahaan

Layanan hosting yang terpercaya biasanya berbentuk perusahaan. Jadi kalau anda melihat ada jasa hosting yang didirikan oleh perorangan, hal ini perlu anda waspadai. Pasalnya, mereka yang berdiri secara perorangan biasanya akan membutuhkan waktu yang lama untuk mengurus website atau domain yang kita pesan.

Hal ini malah akan menghambat rancangan yang sudah anda atur terhadap website tersebut sebelumnya. Oleh karena itu, memilih jasa hosting domain yang kredibel dan didirikan berbasis perusahaan sangatlah recommended.

Kerja Profesional VS Kerja Sesuai Mood

Tips memilih jasa hosting yang kedua, alasan utama kenapa anda sebaiknya tidak menggunakan jasa perorangan adalah karena mereka bekerja sesuai mood. Sedangkan bagi anda yang menggunakan jasa perusahaan maka banyak keuntungan yang akan bisa anda dapatkan.

Proses bisa berlangsung dengan cepat, karena para staff yang ada di perusahaan tersebut bekerja dengan digaji, tidak berdasarkan mood.

Baca Juga: Jasa Pembuatan Website

Contact Person Kurang Jelas

Cek contact person dari layanan jasa domain yang anda gunakan. Bisnis layanan yang terpercaya adalah yang transparan dan memberikan kemudahan bertemu dengan konsumen kalau diperlukan.

Jika tak bisa bertemu, setidaknya memberikan kemudahan untuk bertatap muka dan juga terhubung melalui telepon. Dengan demikian, maka pengguna jasa tersebut akan bisa mendapatkan semua yang dibutuhkan.

Anda pun juga bisa membayangkan apakah setidaknya layanan tersebut kredibel dan bisa dipertanggung jawabkan atau tidak.

Harga Murah, Yakin Bagus?

Satu hal yang penting dari tips memilih jasa hosting ini adalah untuk tidak tertipu dengan harga yang murah. Siapa tau harga yang terjangkau tersebut ternyata berujung pada pelayanan yang kurang memuaskan.

Beragam promo juga harus anda cek dengan benar dan tanyakan lagi apa yang bisa anda dapatkan didalamnya. Jadi berpikirlah dua kali sebelum melangkah lebih jauh menggunakan jasa domain yang anda pakai.

Cek Popularitas

Dari mana anda mendapatkan informasi tentang jasa domain tersebut? Tips memilih jasa hosting yang tak kalah pentingnya adalah mengetahui apakah jasa tersebut sudah banyak dipakai atau tidak. Jika anda menggunakan layanan yang professional dan sudah terjamin kualitasnya, hal ini pun juga akan bisa berimbas pada kemudahan yang nantinya akan anda dapatkan.

Oleh karena itu, jangan heran kalau dengan menggunakan jasa hosting ada banyak sekali manfaat yang bisa anda dapatkan dengan jelas kalau anda bisa mendapatkan layanan yang telah dipakai oleh banyak klien, terutama klien yang potensial. 

Berkunjung Ke Forum Diskusi Domain Hosting 

idwebhost

Jangan lupa mengecek jasa hosting yang anda gunakan di ruang diskusi internet. Pasalnya, tips memilih jasa hosting yang terpenting adalah memahami kualitas dari pelayanan didalamnya.

Jika di ruang diskusi tersebut banyak orang yang merekomendasikan layanan terkait, anda bisa mencoba menggunakannya pula. Tapi jika banyak yang mengatakan tentang sisi negatif, sebaiknya anda berpikir dua kali sebelum setuju menggunakan layanan yang ada disana.

Slow Respond


Chat dan telepon tidak pernah dibalas. Jika ini sampai terjadi, maka sebaiknya anda curiga dengan layanan yang slow respond semacam ini.

Tips memilih jasa hosting yang paling tepat adalah selalu mengutamakan pelayanan yang benar-benar cepat dalam melayani anda.

Pasalnya, dalam kondisi tertentu, anda ingin problem yang dialami segera fix dengan segera. Kalau sampai bermasalah dan terlalu lama direspon, hal ini pun juga akan berimbas pada aktivitas anda terhadap penggunaan web tersebut.

Hal ini akan semakin berat bagi anda yang memakai jasa hosting domain untuk layanan web berbasis bisnis online.

Kesimpulan

Kesimpulannya, Anda bisa menerapkan beberapa tips memilih jasa hosting diatas agar terhindar dari jasa hosting domain penipu.

Jangan sampai Anda salah dalam memilih layanan hosting karena website ibarat nyawa dari semua rancangan yang sudah anda bangun selama ini.

Dengan memilih jasa tepat yang memberikan server berkualitas, Anda bahkan hampir tidak akan menemukan masalah pada saat menggunakan website tersebut.

Hal ini jelas akan memberikan nilai lebih terhadap apa yang ingin anda peroleh nantinya. Website yang mampu berjalan dengan baik dan tanpa masalah akan mampu menunjang segala keperluan yang Anda butuhkan dalam aktivitas harian di web tersebut.*

Previous
« Prev Post

Related Posts

1 komentar on Tips Memilih Jasa Domain Hosting Supaya Tidak Tertipu

 
Copyright © 2020. New Johny Wuss - All Rights Reserved
Template by CB Blogger & Maskolis