5 Cara Agar Website (Blog) Baru Cepat Terindeks Google

CB Blogger | July 16, 2019

Sebelumnya NJW sudah membahas penyebab utama blog tidak terindeks Google. Kali ini tips SEO cara agar website (blog) baru cepat terindex Google dan mendatangkan pengunjung.

5 Cara Agar Website (Blog) Baru Cepat Terindeks Google

Index Google atau mesin pencari lainnya merupakan sumber utama trafik. Pembaca umumnya datang dari dari halaman hasil pencarian (SERP).

Proses website/blog dikunjungi dan dikenal pengguna dimulai dari hasil kerja Google Bot yang merambah, mengindeks, dan memeringkat sebuah blog di halaman hasil pencarian.

Cara Agar Website (Blog) Baru Cepat Terindex Google

Langsung saja, ini dia Cara Agar Website (Blog) Baru Cepat Terindex Google. Terbukti ampuh. Blog baru terindeks Google dengan cepat.

1. Daftarkan ke Google Webmaster 

- Buka Google Webmaster  > klik Search Console untuk mendaftarkan blog baru Anda.

2. Kirimkan Sitemap ke Google Search Console

Buka Google Search Console > klik ADD/TEST SITEMAP dan masukkan sitemap blog Anda, dengan memabahkan sitemap.xml di belakang nama blog.

3. Fetach as Google

Buka Googlebot Fetch. Klik menu Crawl. Pada bagian Fetach as Google, ketikkan url dari artikel yang Anda ingin agar terindex Google.

Klik tombol Request Indexing (minta pengindeksan).

4. Share ke Media Sosial

Ini cara ampuh agar blog cepat dikenal pengunjung atau pengguna internet. Media sosial juga bisa dijadikan alasan untuk crawl atau index lebih cepat di Google.

Share blog baru Anda ke Facebook, Twitter, Instagram, Pinterest, LinkedIn, dan beberapa media sosial lain. Tentu saja, Anda harus membuat dulu akun-akunnya.

5. Ping!

Buka Pingler atau Pingomatic. Kemudian Isi Title sesuai Keyword, masukkan Url web atau blog Anda, centang kategori, lalu Ping! Selesai.

Itu dia 5 Cara Agar Website (Blog) Baru Cepat Terindex Google. Soal peringkat, itu masalah lain. Yang jelas, ada dulu di indeks Google sehingga mudah untuk menerapkan tips seo lainnya.

Googlebot, Crawling, Indexing, Ranking

Googlebot, Crawling, Indexing, dan Ranking adalah sistem dan proses mesin pencari Google dan lainnya dalam mengindeks sebuah blog atau halaman web.

Googlebot pada dasarnya adalah program yang diciptakan Google yang biasanya mengunjungi website untuk mengumpulkan data tentang catatan di web untuk ditambahkan ke daftar yang dapat diakses Google.

Googlebot adalah suatu program buatan google yang diciptakan untuk memastikan bahwa website tersebut ada dan dapat diakses.

Crawling (perambahan) adalah cara kerja Googlebot untuk berkeliling dari situs satu ke situs lainnya, menemukan data baru dan segera untuk melaporkan kembali ke Google.

Hasil data atau alamat website yang ditemukan Googlebot kemudian diserap dan direkam dan diselidiki lebih lanjut.

Indexing adalah hasil pencacatan yang sudah dikumpulkan oleh sistem crawling yang kemudian dimasukan ke dalam list antrean Google.

Ranking adalah pemeringkatan di halaman hasil pencarian. Google akan menyajikan data web hasil crawling dan indexing ketika pengguna mencari atau mengetik kata/frasa/kalimat di Google Search.*

Previous
« Prev Post

Related Posts

0 komentar on 5 Cara Agar Website (Blog) Baru Cepat Terindeks Google

Post a Comment

 
Copyright © 2020. New Johny Wuss - All Rights Reserved
Template by CB Blogger & Maskolis